Kamis, 18 April 2013

Sarana Olahraga



Sarana olahraga merupakan fasilitas yang penting dalam menunjang kehidupan masyarakat. Selain bertujuan untuk menyehatkan badan, olahraga juga mempunyai nilai hiburan bagi sebagian orang. Adapun sarana olahraga yang dimiliki oleh Desa Wisata Karang Banjar adalah sebagai berikut:
a.       1 buah lapangan sepak bola;
b.      2 buah lapangan bulu tangkis;
c.       1 buah lapangan voli; dan
d.      4 buah meja tenis meja
Sarana-sarana tersebut  telah dimanfaatkan secara optimal oleh warga masyarakat Desa Karang Banjar. Bahkan, kegiatan olah raga bulu tangkis dan tenis meja sudah merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh sebagian besar warga Desa Karang Banjar setiap malam. Kegiatan olah raga tersebut selain untuk menyehatkan badan, juga dinilai mampu menghilangkan stres dan meningkatkan keakraban antar warga.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More